pinterest.com

5 Ide Pintu Kamar Mandi Unik Natural Bernuansa Kalem dan Mewah

Desember 22, 2022 By isiruangan 0

Kamar mandi biasanya memiliki berbagai model pintu. Pintu menyesuaikan desain dari ruang itu sendiri. Namun ada banyak jenis model pintu kamar mandi unik natural bernuansa kalem dan mewah.

Jika kamu ingin mencoba nuansa baru yang lebih luxury namun tetap ingin mempertahankan kesan kalem natural, perhatikan informasi mengenai inspirasi pintu kamar mandi berikut ini.

1. Pintu klasik

pinterest.com

Pintu kamar mandi biasanya akan menyesuaikan desain interior area dalam kamar mandi itu sendiri. Selain itu juga menyelaraskan warna dan suasana agar tidak ada ketimpangan.

Pintu klasik menciptakan ruangan tidak terlalu penuh. Tampilan dengan nuansa yang bebas dan berani. Desain klasik yang timeless dan cocok dengan warna hitam putih dinding dan lantai keramik.

Pintu tunggal yang berwarna hitam dark memiliki kesan yang natural. Meski modelnya klasik, tidak membuat gaya pintu kamar mandi satu ini membosankan, justru malah membuatnya makin elegan. 

2. Pintu sandblast

pinterest.com

Pintu dengan kaca buram biasanya terletak pada area dalam, lebih tepatnya pada ruang shower. Meski begitu pintu kaca buram tetap bisa dijadikan pintu utama kamar mandi.

Kamu bisa memadukan kaca buram atau sandblast dengan material solid. Pada bagian tengah terdapat material kaca, sedangkan pada frame terbuat dari kayu.

Dengan desain mix, kamu tetap bisa menggunakan dua material sekaligus. Tidak perlu kaca sandblast seluruhnya. Penggunaannya bisa disesuaikan dengan ukuran.

3. Pintu modern

pinterest.com

Pintu kamar mandi modern memiliki banyak model dan jenis. Pada model satu ini menggunakan material kaca sandblast, namun uniknya terdapat ukiran langsung pada material kacanya.

Selain itu nuansa yang ditimbulkan pintu sandblast ukir ini, kamar mandi menjadi lebih luas. Desainnya yang mewah dan cantik menghidupkan suasana jadi lebih menyenangkan.

Memanfaatkan ukiran kaca dengan lebih kreatif akan mempercantik pintu satu ini. Pintu kamar mandi satu ini bisa jadi pilihan terbaik untuk kamu pecinta material kaca.

4. Pintu geser

pinterest.com

Pintu geser biasanya khas dengan desain japandi. Modelnya yang modern dan stylish membuat kamar mandi jadi lebih elegan. Tampilannya kalem dan sederhana.

Memadukan dua warna utama hitam sebagai frame pintu. Sedangkan pada bagian tengah terbuat dari material yang tidak transparan dan tebal.

Meskipun memerlukan railing yang sesuai, pintu geser tidak ribet untuk diaplikasikan. Kamar mandi jadi lebih friendly.

5. Pintu kayu japandi

pinterest.com

Pintu kayu japandi mengusung tema ala japandi klasik. Terbuat dari kaca buram dan pada frame-nya terbuat dari kayu. Cocok untuk rumah desain klasik.

Dengan warna medium light menciptakan suasana yang teduh dan kalem. Memprioritaskan unsur alami dan natural pada kayu, pintu japandi ini berkesan mewah dan casual secara bersamaan.

Pintu kayu japandi klasik membuat kamar mandi terasa hangat dan teduh. Apalagi material kayu berwarna match dengan desain interior rumah.

Untuk menciptakan kesan kalem dan mewah pada kamar mandi, memerlukan furniture yang cocok untuk melengkapinya. Kamu membutuhkan furniture interior yang cocok. Seperti kaca estetik serta furniture cantik lainnya.

Jangan panik, kunjungi isiruangan dan dapatkan banyak pilihan furniture kalem dan mewah. Bisa kamu custom seperti desain, ukuran serta warnanya. Yuk kunjungi di sini.

You cannot copy content of this page

Select your currency
IDR Rupiah Indonesia
X