pinterest.com

Lemari Pakaian Penuh? Coba 5 Desain Ruang Penyimpanan Pakaian Minimalis Space Saving

September 10, 2022 By isiruangan 0

Memiliki banyak koleksi pakaian memang menyenangkan. Tetapi bagaimana jika terlalu banyak baju dan tidak imbangi dengan almari pakaian yang memadai? Pasti akan sangat merepotkan. Oleh karena itu jika lemari pakaian penuh, kamu bisa mencoba desain ruang penyimpanan pakaian minimalis space saving ini.

Ada banyak desain yang bisa dicoba, tetapi memang perlu mencari tempat untuk dijadikan area penyimpanan. Tetapi kamu tidak perlu khawatir, tidak perlu space yang luas banget kok. Baca tips di bawah ini, selamat mencoba.

1. Ruang penyimpanan pakaian yang dibatasi sekat

pinterest.com

Tidak perlu pusing memikirkan tidak ada cukup ruang di rumahmu untuk dijadikan kamar penyimpanan. Kamu bisa memikirkan ide brilian ini, yaitu membuat sekat atau batas dengan rak baju. Sehingga rak baju tetap berada di kamar yang sama dan kamu tidak perlu pindah ruang. Praktis sekali.

 

Selain itu kamu bisa menghemat space. Jika kamu memutuskan memisahkan dengan sekat rak, artinya tanpa ada almari, kamar kamu sudah nampak estetik dan minimalis. Rak pakaian yang bertugas sebagai pemisah ini merangkap menjadi penyimpanan. Kamu tidak perlu panik karena kamarmu tidak akan penuh.

2. Ruang penyimpanan pakaian minimalis dan sederhana

pinterest.com

Warna netral putih memang cocok untuk semua kalangan, baik untuk laki-laki maupun perempuan. Perpaduan serasi antara warna dinding dan warna almari membuat keharmonisan yang seimbang. Lantai dengan motif kalem membuat ruang penyimpanan pakaian ini nampak teratur dan stylish.

 

Tidak hanya gantungan pakaian, laci untuk menyimpan baju yang dilipat juga bervariasi. Berbagai ukuran untuk ukuran box di tiap sekat almari membuat ruangan almari pakaian ini match dengan ruang yang minimalis.

3. Ruang penyimpanan pakaian estetik dan cantik

pinterest.com

Siapa yang tidak suka warna pastel? Banyak warna dekorasi interior rumah menggunakan warna kalem nan polos yang satu ini. Tidak terkecuali untuk ide ruang pakaian minimalis yang cantik dan estetik. Apalagi jika kamu suka dengan koleksi baju yang memiliki warna yang sama, pasti akan menambah kesan elegan.

 

Penempatan meja tengah untuk mengisi space yang terbuka. Selain itu juga bisa kamu fungsikan sesuai selera, seperti fungsi meja atau rak penyimpanan tambahan. Lantai kayu jatinya juga sebagai pemanis yang disesuaikan dengan warna cat dinding sehingga suasananya menjadi natural.

4. Ruang penyimpanan pakaian yang hemat tempat

pinterest.com

Kamar baju tidak hanya untuk menyimpan baju saja. Kamu bisa menyimpan segala kebutuhan OOTD di sini. Seperti sepatu, tas, topi, jam tangan dan aksesori lainnya. Jika hanya tersisa space yang tidak terlalu luas, kamu bisa mengakalinya dengan meletakkan almari rak berhadapan seperti ini.

 

Ada banyak box untuk menggantung baju sekaligus laci kayu yang terdapat banyak sekat di dalamnya untuk menyimpan jam tangan. Bagian bawah bisa kamu fungsikan untuk menyimpan sepatu favoritmu. Box yang kosong bisa kamu manfaatkan untuk barang penting yang lain.

5. Ruang penyimpanan pakaian di space sempit

pinterest.com

Kamar pakaian tidak harus berisi rak almari yang besar dan lengkap. Cukup dengan yang kamu butuhkan dan sesuai dengan ketersediaan ruang di rumahmu. Desain almari yang tidak mencolok dengan warna polos sangat cocok dengan suasana kamar baju yang tidak ribet.

 

Kamu bisa menempatkan baju lipat di laci dan sisanya digantung dengan rapi. Selain itu perhatikan agar tidak ada spot yang terasa hambar meskipun ruang tidak terlalu luas. Desain ruang penyimpanan pakaian yang tidak membosankan dan tetap nyaman digunakan.

Tetap tenang ketika lemari pakaian kamu penuh, desain ruang penyimpanan minimalis space saving di atas sangat direkomendasikan jika kamu tengah mencari suasana baru. Pakaian erat kaitannya dengan fashion, dan fashion adalah bagian dari live style yang membangun mood kamu.

 

Selain rekomendasi di atas kamu juga bisa mencobanya dengan mulai memilah opsi almari pakaian yang cocok dengan selera dan kebutuhan. Belanja furniture makin mudah dengan isiruangan.com. Temukan berbagi macam kebutuhan untuk hunian kamu. Segera cek hanya di isiruangan.com

You cannot copy content of this page

Select your currency
IDR Rupiah Indonesia
X